Tuesday, August 19, 2014

Apa kewajiban pertama bagi seorang hamba?

Soal-001

Soal :
Apa kewajiban pertama bagi seorang hamba?

Jawab:
Kewajiban pertama bagi seorang hamba adalah mengetahui tujuan dia diciptakan Allaah, perjanjian yang telah Allaah ikatkan pada dirinya, tujuan diutusnya para rasul kepada umat manusia, tujuan diturunkannya kitab-kitab suci kepada mereka, tujuan diciptakannya dunia dan akhirat, jannah dan naar. Karena tujuan itulah, kiamat ditegakkan. Karena tujuan itulah mizan atau timbangan ditegakkan, catatan amal perbuatan para hamba berterbangan. Karena tujuan itulah, muncul kebahagiaan dan kesengsaraan, sesuai dengan cahaya yang diberikan oleh Allaah kepada masing-masing hamba.

Firman Allaah:

أَوْ كَظُلُمَاتٍ فِي بَحْرٍ لُجِّيٍّ يَغْشَاهُ مَوْجٌ مِنْ فَوْقِهِ مَوْجٌ مِنْ فَوْقِهِ سَحَابٌ ۚ ظُلُمَاتٌ بَعْضُهَا فَوْقَ بَعْضٍ إِذَا أَخْرَجَ يَدَهُ لَمْ يَكَدْ يَرَاهَا ۗ وَمَنْ لَمْ يَجْعَلِ اللَّهُ لَهُ نُورًا فَمَا لَهُ مِنْ نُورٍ

Atau seperti gelap gulita di lautan yang dalam, yang diliputi oleh ombak, yang di atasnya ombak (pula), di atasnya (lagi) awan; gelap gulita yang tindih-bertindih, apabila dia mengeluarkan tangannya, tiadalah dia dapat melihatnya, (dan) barangsiapa yang tiada diberi cahaya (petunjuk) oleh Allah tiadalah dia mempunyai cahaya sedikitpun. (An-Nuur: 40)

[Buku Pintar Aqidah Ahlussunnah. Syaikh Al-Allamah Hafizh bin Ahmad bin Al-Hikami. Pustaka At-Tibyan. Halaman 23]

No comments:

Post a Comment